Sabtu, Maret 26

Hasil Pertandingan Antara Prancis vs Luxemburg skor akhir 2-0

Prancis sukses menaklukkan tim terlemah Luxemburg di Grup D kualifikasi Euro 2012. Prancis berhasil menang dengan skor 2-0 lewat gol Philippe Mexes dan Yoann Gourcuff.

Dengan kemenangan ini, Prancis semakin kokoh di puncak klasemen dengan koleksi 12 poin dari lima laga. Sedangkan Luxemburg tetap tak beranjak di dasar klasemen dengan sebiji poin dari lima pertandingan.

Tandang ke Stadion Josy Barthel, Sabtu 26 Maret 2011, Les Bleus berhasil unggul 1-0 di menit 28 lewat gol Mexes. Bek AS Roma ini berhasil memanfaatkan umpan Samir Nasri dengan tandukan terukurnya.
Keunggulan 1-0 ini bertahan hingga turun minum. Meski terus mendominasi jalannya pertandingan, Prancis harus menunggu hingga menit 72 untuk menggandakan keunggulan menjadi 2-0.
Yoann Gourcuff berhasil menjebol gawang kiper Jonathan Joubert lewat tendangan volley nya. Meski pasukan Laurent Blanc kembali menciptakna beberapa peluang namun keunggulan 2-0 tetap bertahan hingga pertandingan usai.

Susunan Pemain
Luxemburg:
Jonathan Joubert, Eric Hoffmann, Tom Schnell, Mario Mutsch, Guy Blaise, Gilles Bettmer, Ben Payal, Lars Christian Krogh Gerson, Tom Laterza, Charles Leweck, Aurelien Joachim

Prancis: Hugo Lloris, Philippe Mexes, Patrice Evra, Bacary Sagna, Adil Rami, Florent Malouda, Yoann Gourcuff, Samir Nasri, Yann M'Vila, Franck Ribéry, Karim Benzema
• VIVAnews

Tidak ada komentar:

Posting Komentar