Selasa, Maret 8

Internet Dial Up Lewat Telkomnet Instan

 Dial-up Connection atau dial-up sja adalah istilah teknologi informasi dalam bahasa Inggris yang mengacu pada akses internet dengan menggunakan jalur telepon rumah. Pertama-tama, komputer melalui modem melakukan pemanggilan telepon (dial-up) ke penyelenggara jasa internet. Setelah terhubung maka komputer dapat segera mengakses internet dan kemudian mengakhiri koneksi dengan memutuskan hubungan telepon.

  Msih banyak orang yang menggunakan layanan Dial-up ini karena ketidakmampuan mendapatkan layanan hubungan kecepatan tinggi (high-speed Internet connection), karena keterbatasan biaya dan area geografis.
  Untuk Dial-up Connection ini yang kita butuhkan adalah:
a) Perangkat Keras (hardware):
  • Komputer
  • Modem
  • Saluran Telepon
b) Perangkat Lunak (software):
    Pada umumnya disediakan oleh ISP dimana kita berlangganan.
c) Username (login) dan Password:
    Disediakan oleh ISP dimana kita berlangganan, login tidak dapat diganti sedangkan password dapat kita ganti sendiri secara berkala untuk menjaga keamanan.

1) Membuat Koneksi Baru
   Untuk dapat melakukan Dial-up, pastikan komputer yang kamu pakai telah tersedia perangkat modem (external maupun internal). Selain modem, tentu saja kamu harus memiliki saluran telepon dari telkom. Berikut adalah panduannya:

1)  Klik Start Menu
 2) Selanjutnya, pilih menu All Programs (programs) → Accessories → Communications → Connection Wizard
3)  Kemudian akan tampil jendela New Connection Wizard, lanjutkan dengan mengklik tombol Next.

Welcome to the Network Connection Wizard











4) Pada halaman Network Connection Type, pilih opsi Connect to the Internet, lalu klik tombol Next.

Network Connection Type





New Connection Wizard - Set up manually5) Pada halaman Getting Ready, pilih opsi Set up my connection manually, lalu klik tombol Next.








6) Pada halaman Internet Connection, pilih opsi Connect using a dial-up modem, lalu klik tombol Next. New Connection Wizard - Connect through modem











7) Khusus bagi kalian yang memmakai laptop yang berisi modem ganda (eksternal dan internal), maka dari halaman Select a Device, pilih salah satu modem yang akan di gunakan.                                            


8) Pada halaman Connection Name, masukkan nama ISP yang di gunakan untuk koneksi, misalnya "Telkomnet", lalu klik tombol Next.


9) Pada halaman Phone Number to Dial, masukkan nomor dial ISP, misalnya 0844 535 0200 untuk telkomnet Instan, lalu klik Next.
New Connection Wizard - Phone Number to Dial - Windows XP

10) Pada halaman Internet Account Information , masukkan:
  • User name                     : telkomnet@instan
  • Password                       : telkom
  • Confirm Password          : telkom
11) Masih pada halaman Internet Account Information, pilih opsi Make this default internet connection, lalu klik tombol Next.












12) Tunggu beberapa detik. Jika koneksi berhasil, kamu akan di hadapkan pada halaman Completing the New Connection Wizard. Beri tanda cek pada Add a shortcut to this connection to my desktop, lalu klik tombol Finish.















Tidak ada komentar:

Posting Komentar